Milenial: Beli Rumah dengan KPR atau Cash?

Disebut-sebut milenial menjadi salah satu generasi yang sulit menabung lantaran tuntutan gaya hidup yang begitu besar. Terbayang, bukan, bagaimana sulitnya milenial memiliki hunian pribadi dengan income yang didapatkan setiap bulannya? Beruntung masih ada developer tepercaya seperti Ciputra Group melalui hunian terintegrasi Citra Sentul Raya yang bisa dibeli oleh para milenial di Indonesia dengan harga relatif terjangkau. Lantas, mana yang lebih baik, beli rumah KPR atau cash?

Mengetahui besaran dana yang perlu dipersiapkan

Sebelum memutuskan beli rumah KPR atau cash, sebaiknya Anda perhitungkan kembali besaran dana yang perlu dipersiapkan secara menyeluruh. Tidak jauh berbeda dengan jenis pembelian lainnya, pembayaran yang dilakukan secara kredit umumnya akan dikenakan bunga yang menyebabkan harganya menjadi lebih mahal. Sebaliknya, pembayaran dengan cash tidak disertai bunga sehingga Anda bisa mendapatkan harga rumah lebih murah.

Namun demikian, kenaikan harga properti setiap tahunnya membuat para milenial semakin kesulitan untuk menjangkaunya. Inilah yang membuat milenial memilih beli rumah KPR karena hanya perlu menyiapkan uang muka dan biaya-biaya tambahan lainnya dengan nominal jauh lebih kecil dibandingkan pembelian secara cash.

Pelajari risiko yang mungkin harus dihadapi

Beli rumah KPR dan cash sama-sama memiliki risiko yang harus siap Anda hadapi. Ketika pembelian dilakukan secara kredit, maka ada banyak dokumen yang harus Anda persiapkan. Padahal pengajuan KPR tersebut belum tentu disetujui oleh bank. Apabila sudah disetujui pun Anda wajib mewaspadai risiko penyitaan rumah jika terjadi ketidakmampuan membayar cicilan secara rutin sebelum jatuh tempo.

Risiko yang sama besarnya juga bisa Anda temukan saat membeli rumah secara tunai atau cash, di mana risiko rumah atau developer bermasalah justru bisa mengancam kerugian yang sangat besar untuk Anda. Dengan begitu, sebelum melakukan pembayaran, sebaiknya cermati kembali track record dari pengembang kawasan perumahan yang dituju. Namun, hal ini tidak akan terjadi ketika Anda membeli hunian terpadu di Citra Sentul Raya yang ada di selatan Jakarta karena dibangun dan dikembangkan oleh Ciputra Group yang sudah punya kredibilitas baik.

Pilih skema pembayaran sesuai kebutuhan

Keputusan membeli rumah tentu harus terlebih dulu dipertimbangkan secara masak-masak. Jangan sampai Anda melakukan pembelian secara tergesa-gesa atau sekadar tertarik promo uang muka ringan. Pertimbangkan tentang risiko serta profil keuangan yang dimiliki, sehingga skema pembayaran yang dipilih sesuai dengan kebutuhan dan tidak memberatkan pengeluaran Anda dan keluarga.

Beli rumah KPR atau cash masih menjadi pro dan kontra di kalangan milenial. Namun, salah satu hal yang terpenting sebenarnya adalah memperbaiki kondisi finansial individu terlebih dulu. Pasalnya, Anda harus menyiapkan dana sangat besar untuk pembelian cash dan apabila beli rumah KPR, maka ada persyaratan-persyaratan lain yang harus Anda persiapkan dengan baik.

Jadi, apakah Anda akan beli rumah KPR atau cash? Pastikan untuk mempelajari kelebihan dan kekurangan dari masing-masing skema pembayaran agar Anda bisa memilih yang terbaik dan sesuai dengan kondisi finansial. Rumah memang kebutuhan pokok setiap individu, namun bukan berarti Anda bisa asal-asalan membeli rumah. Sebaiknya pilih rumah yang berada di kawasan strategis seperti Citra Sentul Raya yang memiliki akses langsung ke Tol Jagorawi dan rencana stasiun LRT Sirkuit Sentul.

Dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap, tinggal di Citra Sentul Raya memungkinkan milenial untuk mendapatkan gaya hidup modern sesuai keinginan. Informasi tentang ketersediaan unit bisa Anda dapatkan langsung melalui tim sales marketing Citra Sentul Raya. Semoga beruntung mendapatkan rumah impian Anda, ya!